Soto Lamongan
- 1 ekor ayam kampung
- 4 telur ayam rebus
- 1 ikat soun
- 3 lembar kol putih
- 1 tangkai daun seledri
Bumbu
- 1 sendok makan bawang goreng
- 1 sendok teh bawang putih goreng
- 5 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sendok teh ketumbar
- 10 butir kemiri
- 6 butir merica
- 1 potong jahe
- 3 lembar daun salam
- 1 potong lengkuas
- 3 biji cengkih
- 1 iris kecil kunyit
- garam secukupnya
- 3 sendok makan minyak goreng untuk menumis bumbu
Rebus ayam, sesudah empuk ambillah kaldunya. Ayam dipotong kecil-kecil, hilangkan tulangnya.
Panaskan minyak, masukkan bawang merah yang telah dihaluskan, kalau sudah layu masukkan bawang putih yang sudah dihaluskan. Kalau sudah harum baunya masukkan kunyit, ketumbar, kemiri, dan merica yang sudah dihaluskan, sambil diberi kaldu ayam sedikit demi sedikit
Masukkan pula jahe yang sudah dimemarkan, daun salam, cengkih dan lengkuas.
Terakhir rasakan garamnya. Kalau sudah matang, siapkan ayam yang sudah dipotong-potong, soun, kol, daun seledri, taburkan bawang merah, dan bawang putih yang sudah digoreng dan telur rebus. Siram dengan kuahnya.
Dihidangkan dengan sambal soto biasa, bubuhkan beberapa tetes air jeruk nipis.