Terong Asap
- 1 buah terong ungu yang besar
- 5 sendok makan minyak goreng
- 1 sendok teh garam masala (bubuk campuran: cengkih, kayumanis, ketumbar, jinten, pala dan merica)
- 1 sendok teh sari jeruk nipis
- 1 sendok makan daun ketumbar, diiris halus
- 2 buah tomat merah, dikupas dan dicincang
- cabai rawit dipotong halus (dapat dihidangkan)
Bumbu yang dihaluskan
- 5 buah bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 iris (1 cm) jahe
- 1 iris (1/2 cm) kunir
Terong seutuhnya dibakar di atas api sampai seluruhnya berwarna hitam. Langsung disiram dengan air dingin, dan bersihkan dari kulit hitamnya. Isinya dipotong-potong agak besar (kasar) dan sisihkan sebentar.
Bumbu-bumbu yang dihaluskan ditumis dalam minyak panas. Setelah berwarna agak coklat, masukkan cabai rawit dan daun ketumbar, kemudian potongan tomat. Kecilkan api dan didihkan sambil diaduk.
Kemudian isi terong, garam dan air jeruk. Sebelum dihidangkan ditaburi dengan irisan daun ketumbar. Hidangan ini enak dimakan dengan nasi tetapi bisa juga dengan cepat, semacam roti.